18.936 Keluarga di Salatiga Terima Bansos Beras Medium

Sebanyak 18.936 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng) menerima bantuan sosial atau bansos berupa paket 10 kg beras medium.

18.936 Keluarga di Salatiga Terima Bansos Beras Medium Wali Kota Salatiga, Yuliyanto (kiri), memberikan bantuan sosial berupa beras kepada perwakilan keluarga penerima manfaat (PKM) di rumah dinasnya, Selasa (27/7/2021). (Semarangpos.com-Humas Pemkot Salatiga)

Semarangpos.com, SEMARANG – Sebanyak 18.936 keluarga di Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng) menerima bantuan sosial (bansos) berupa beras kualitas medium, Selasa (27/7/2021).

Total ada sekitar 189.360 kg beras yang diberikan kepada belasan ribu keluarga tersebut. Mereka yang menerima merupakan peserta program bantuan sosial tunai (BST) dan program keluarga harapan (PKH) dari Kementerian Sosial (Kemensos)

Bantuan diberikan Wali Kota Salatiga, Yuliyanto, di rumah dinasnya, Selasa siang. Menurut Wali Kota Salatiga, setiap keluarga menerima 10 kg beras yang berasal dari beras cadangan milik Bulog.

Baca juga: Pemkot Salatiga Hibahkan 1 Ambulans ke NU

“Kota Salatiga mendapat bantuan beras 189.360 kg untuk 18.936 keluarga KPM [keluarga penerima manfaat] BST dan PKH. Mereka terdiri dari 3.710 KPM PKH dan 15.226 KPM BST. Semoga bantuan ini dapat membantu masyarakat yang terdampak, terutama saat PPKM level 4 diterapkan di Salatiga,” jelas Yuliyanto.

Menurut Wali Kota Salatiga, bantuan harus tepat sasaran dan menjangkau masyarakat yang memang membutuhkan.

Ia pun berjanji bahwa Pemkot Salatiga melalui Dinas Sosial (Dinsos) Salatiga akan selalu hadir dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Penyerahan paket bantuan beras secara langsung kepada KPM-BST dan PKH ini dilakukan dan dibagikan secara simbolis dengan protokol kesehatan yang ketat,” kata Wali Kota Yuliyanto.

Baca juga: Serapan Dana Covid-19 Jateng Disebut Terendah Kedua, Ini Respons Gubernur Ganjar

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Salatiga, Gati Setiti, mengatakan bahwa semua bantuan ini diharapkan bisa membantu kondisi masyarakat di masa pandemi ini.

“Bantuan beras bagi KPM BST dan KPM PKH bisa digunakan dengan baik dan meringankan beban hidup, terutama pada masa pandemi ini,” jelas Gati.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.