2 Mahasiswa Udinus Perkuat Timnas Indonesia di SEA Games 2021

Dua mahasiswa Universitas Dian Nuswantoro atau Udinus Semarang dipastikan memperkuat kontingen Indonesia pada cabor taekwondo di SEA Games 2021.

2 Mahasiswa Udinus Perkuat Timnas Indonesia di SEA Games 2021 Mahasiswa Udinus, Reinaldy Atmanegara (paling kanan) dan Dinda Putri (paling kiri), akan memperkuat kontingen Indonesia pada cabor taekwondo di ajang SEA Games 2021. (Semarangpos.com-Humas Udinus Semarang)

Semarangpos.com, SEMARANG — Dua mahasiswa Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang akan memperkuat kontingen Indonesia pada cabang olahraga (cabor) taekwondo di SEA Games 2021 yang digelar di Hanoi, Vietnam, 21 November-3 Desember mendatang. Kedua atlet itu yakni Reinaldy Atmanegara dan Dinda Putri.

Selain dua atlet itu, Udinus juga berpeluang menambah daftar mahasiswanya yang tampil di SEA Games 2021 melalui Talitha Laliba R. dan Anggara Wahyu R. Keduanya saat ini masih menunggu keputusan resmi dari Pengurus Besar (PB) Taekwondo Indonesia (TI).

Reinaldy mengaku sanggat bangga bisa mewakili Indonesia pada ajang olahraga multievent terbesar di Asia Tenggara. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada kampusnya, Udinus yang turut memberikan dukungan hingga mampu berprestasi.

Baca juga: Udinus Gelar Dinusfest 2021, 3.125 Pelajar SMA/SMK Jadi Peserta

Disinggung tentang persiapan menghadapi SEA Games 2021, Reinaldy mengaku saat ini tengah fokus mengasah mental dan fisiknya.

“Persiapan fisik dan mental terus diasah agar mampu memberikan yang terbaik bagi Indonesia dan Udinus pada SEA Games nanti. Dukungan civitas academica Udinus untuk saya dan rekan-rekan sangat besar,” tutur Reinaldy, Rabu (17/2/2021).

SEA Games 2021 nantinya akan mempertandingkan 40 cabor. Dari total cabor sebanyak itu akan ada 526 pertandingan, 10.000 atlet dari 11 negara yang ambil bagian.

SEA Games kali ini merupakan yang kali kedua digelar di Vietnam setelah tahun 2003 silam.

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Udinus, Kusni Ingsih, mengaku turut bangga dengan prestasi yang diraih para mahasiswa sehingga bisa memperkuat Indonesia di ajang internasional sekelas SEA Games.

Baca juga: UKSW Tambah Guru Besar

“Kami berharap mahasiswa Udinus yang bertanding nanti dapat membawa pulang medali emas dan mengibarkan bendera merah putih di event tersebut. Tentunya, ini prestasi yang luar biasa karena mahasiswa kita mampu lolos dengan menyisihkan atlet berbakat lainnya,” ujar Kusni.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.