Imbas Covid-19, PT KAI Semarang Setop Sebagian KA Kaligung & Kedung Sepur

PT KAI Daops IV Semarang membatalkan sejumlah perjalanan kereta api (KA) lokal, seperti KA Kaligung dan KA Kedung Sepur imbas pandemi Covid-19.

Imbas Covid-19, PT KAI Semarang Setop Sebagian KA Kaligung & Kedung Sepur Ilustrasi KA Kaligung. (Dok. Bisnis.com-Alif Nazalala)

Semarangpos.com, SEMARANG — PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daops) IV Semarang membatalkan sejumlah perjalanan kereta api (KA) lokal di wilayahnya, seperti KA Kaligung dan Kedung Sepur. Pembatalan itu berlaku mulai Rabu-Kamis (15-30/4/2020).

Manajer Humas PT KAI Daops IV Semarang, Krisbiyantoro, mengatakan pembatalan sejumlah perjalanan KA lokal itu tak terlepas dari merosotnya tingkat okupansi atau jumlah penumpang selama wabah Covid-19.

“Okupansi KA yang merosot tajam tidak hanya dialami KA jarak jauh. KA lokal, seperti Kaligung dan Kedung Sepur juga terkena imbas. Bahkan rata-rata okupansi KA lokal itu di bawah 10%,” tutur pria yang akrab disapa Kris itu, Selasa (14/4/2020).

Lahan Pribadi Kades di Wonosobo untuk Makam Korban Corona

Kris mengatakan total ada 8 perjalanan KA lokal yang operasionalnya disetop untuk sementara waktu. Kedelapan perjalanan itu terdiri dari empat perjalanan Kaligung dan empat perjalanan Kedung Sepur.

Pembatalan KA Kaligung berlaku untuk keberangkatan dari Semarang pada pukul 13.50 WIB dan 08.50 WIB, serta dari Cirebon pukul 09.10 WIB, dan Brebes pukul 12.15 WIB. Sementara untuk perjalanan KA Kedung Sepur yang dihentikan adalah yang berangkat dari Ngrombo pukul 10.00 WIB dan 17.00 WIB. Serta, Kedung Sepur dari Semarang pukul 06.20 WIB dan 14.10 WIB.

KA alternatif

“Pertimbangan kami menghentikan sejumlah perjalanan KA Kaligung dan Kedung Sepur itu karena masih ada alternatif KA lain yang bisa digunakan masyarakat dengan tujuan Tegal, Cirebon, maupun Ngrombo,” jelas Kris.

Bingung Lunasi Utang, Perempuan Salatiga ini Berencana Jual Ginjal…

Kris menambahkan tidak semua perjalanan KA Kaligung dihentikan. Masih ada 4 perjalanan Kaligung yang beroperasi setiap harinya. Keempat perjalanan itu tujuan Semarang-Tegal pukul 05.00 WIB dan 16.35 WIB, dan Tegal-Semarang pukul 16.50 WIB, Brebes-Semarang pukul 04.45 WIB.

“Selain KA lokal, KA jarak jauh seperti Cermai tujuan Semarang-Bandung PP juga dibatalkan mulai 14-30 April. Sebagai alternatif, masyarakat bisa menggunakan KA Harina, Joglosemarkerto, Kamandaka, dan Maharani,” imbuh Kris.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.