Peringati HUT ke-4 Core Value BUMN, Pabrik Semen Gresik Rembang Gelar Jalan Sehat
PT Semen Gresik menggelar kegiatan jalan bersama dalam rangka memperingati 4 tahun core values AKHLAK yang bertajuk Jalan Sehat Fantastic Four AKHLAK .
Semarangpos.com, REMBANG – Manajemen bersama ratusan karyawan PT Semen Gresik menggelar kegiatan jalan bersama dalam rangka memperingati 4 tahun core values AKHLAK yang bertajuk Jalan Sehat Fantastic Four AKHLAK di area sekitar Pabrik Rembang, Selasa (16/7/2024).
Agenda jalan sehat bersama menempuh jarak kurang lebih 3,35 km tersebut turut diikuti oleh Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchamad Supriyadi, Direktur Operasi, Benny Ismanto, Direktur Keuangan & SDM, Fardhi Sjahrul Ade, beserta manajemen dan puluhan karyawan.
Baca Juga: Gelar Simulasi Tanggap Darurat, Semen Gresik Pastikan Keandalan Penerapan K3 di Perusahaan
Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchamad Supriyadi, menuturukan bahwa agenda agenda ini sebagai peringatan 4 tahun core values AKHLAK BUMN.
Perusahaan mengajak seluruh insan Semen Gresik untuk senantiasa menerapkan dan menjaga pola hidup sehat, salah satunya dengan rutin berolahraga.
“Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, ini sebagai ihktiar perusahaan dalam memperhatikan kesehatan dan kebugaran para karyawan, sehingga harapannya mampu meningkatkan produktivitas kinerja karyawan,” terangnya.
Ia menambahkan, sosialisasi dan internalisasi budaya Akhlak secara konsisten terus digaungkan kepada seluruh insan Semen Gresik. Sehingga, nilai-nilai AKHLAK mampu terus tertanam di benak seluruh insan perusahaan.
“Kami berharap penerapan nilai AKHLAK dapat semakin diamalkan dan dilaksanakan seluruh insan baik dalam pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari. Tak lupa juga kepada para pemimpin harus bisa menjadi panutan yang baik di lingkungan kerjanya,” urnya dalam rilis.
Baca Juga: Semen Gresik Bagikan Puluhan Hewan Kurban Sapi & Kambing di 18 Titik Wilayah Rembang dan Blora
Hal senada juga disampaikan oleh agent of change AKHLAK Semen Gresik 2024, Kiagus Yonori Eka, bahwa total sebanyak 153 peserta yang terdiri dari para karyawan, anak usaha, dan mitra.
“Alhamdulillah, antusias peserta yang mengikuti jalan sehat sangatlah baik dan semoga terus terjaga, sehingga harapannya mampu membentuk pola hidup yang sehat,” jelasnya.
Baca Juga
- Pesona Swarga Bumi, Pegadaian Promosikan Produk Kreatif Kota Sukabumi di Museum Pegadaian
- Sonaya, Minuman Sirop Kawista Produk UMKM Binaan Semen Gresik Laris Manis
- Luar Biasa, Humas Pegadaian Raih Penghargaan Kartini Sahabat Humas Indonesia
- Apresiasi Nasabah, Pegadaian Rayakan Hari Pelanggan Nasional dengan Beragam Promo Spesial
- Dukung Pegadaian Liga 2, Erick Thohir: Harus Solid Bangun Sepak Bola Bersih
- Jangan Lewatkan, Festival Jajanan UMKM Terbesar akan Digelar di Taman Kartini Rembang
- Pengabdian Relawan Bakti BUMN Batch VI di Solo dalam Semangat Kebersamaan
0 Komentar
Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.