Svargabumi, Surganya Pencinta Selfie Dekat Candi Borobudur

Svargabumi merupakan destinasi wisata baru di Magelang yang menawarkan spot foto yang Instagramable tak jauh dari Candi Borobudur,

Svargabumi, Surganya Pencinta Selfie Dekat Candi Borobudur Spot ayunan di Svargabumi diambil dari unggahan Instagram Svargabumi Borobudur Official, Rabu (29/7/2020). (Instagram - @svargabumi)

Semarangpos.com, MUNGKID – Svargabumi merupakan destinasi wisata baru di Magelang. Tempat ini menawarkan spot foto yang Instagramable bagi para pencinta selfie alias swafoto. Berada di dekat Candi Borobudur, Svargabumi patut dikunjungi.

Candi Borobudur bukan hanya dikenal karena kemegahan bangunannya. Candi Borobudur juga memiliki pemandangan alam yang menakjubkan. Di sepanjang jalan menuju candi ini, wisatawan bisa melihat hamparan sawah bak permadani, serta hijaunya pepohonan yang rindang.

Jika kamu berencana mengunjungi Candi Borobudur dalam waktu dekat, kamu mungkin akan melihat spot foto yang akan menarik minatmu untuk mampir. Tempat ini bernama Svargabumi.

Perkenalkan Batik Bayat Khas Klaten…

Svargabumi merupakan destinasi wisata baru yang berada di Jl Borobudur-Ngadiharjo, Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Karena tempatnya yang berada di pinggir jalan, tidak heran jika kamu akan mudah menemukannya.

Svargabumi merupakan destinasi wisata dengan konsep back to nature alias kembali ke alam. Berada di tengah area persawahan, di sini kamu akan menikmati hijaunya hamparan sawah yang menyegarkan mata. Tanaman padi yang tumbuh di sekitarnya, membuat tempat ini sangat menyatu dengan alam.

Baru Diresmikan

Svargabumi merupakan destinasi wisata yang baru diresmikan pada Sabtu (8/8/2020). Svargabumi menawarkan wisata spot foto bagi para pencinta swafoto. Di sini telah disediakan lebih dari 20 spot foto yang bisa kamu jajal.

Adapun spot foto yang telah disediakan di antaranya ayunan, sofa gantung, hammock, bean bag hingga infinity pool. Infinity pool merupakan kolam renang dengan tepian yang seolah menghilang. Biasanya kolam renang ini hanya dapat ditemukan di resort alias sanggraloka dan hotel mewah. Jadi, berfoto di sini berasa sedang liburan mahal, bukan?

Soto Sampah di Jogja Mirip Sampah?

Area foto di Svargabumi didominasi warna putih dengan tekstur kayu yang terekspos. Selain itu, dipilih aksen kuning dan hijau yang kontras pada beberapa properti foto. Hal ini menjadikan spot foto di sini terlihat minimalis namun memberi kesan yang ceria.

Selain spot foto, Svargabumi dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti area parkir, toilet, musala, rest area hingga tempat makan. Harga tiket masuk Svargabumi cukup terjangkau, hanya Rp15.000 untuk anak-anak, dan Rp25.000 untuk dewasa.

Bagaimana? Apakah kamu berminat untuk berburu foto di sini?

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

https://www.instagram.com/svargabumi/

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.