Senangnya Pensiunan Guru di Salatiga Dapat Hadiah Motor dari Yamalube Sobek Label

Senangnya Pensiunan Guru di Salatiga Dapat Hadiah Motor dari Yamalube Sobek Label Dwiani Mardyastuti saat menaiki motor Yamaha Gear 125 yang dia dapatkan dalam program Yamalube Sobek Label di Bengkel Donny’s Motor, Tingkir, Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (16/1/2025). (Semarangpos/Hawin Alaina)

Semarangpos.com, SALATIGA – Berapa beruntungnya, Dwiani Mardyastuti, pensiunan guru yang beralamat di Jalan Kemiri, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng) yang berhasil memenangkan hadiah utama berupa Yamaha Gear 125 dari program Yamalube Sobek Label. Kepada Espos, Dwi mengaku, tak menyangka dirinya bisa meraih hadiah utama itu. Sebab selama ini dirinya tidak pernah mendapatkan undian berhadiah, ketika ada kegiatan-kegiatan yang dia ikuti.

“Baru pertama kali ini dapat hadiah, tak menyangka. Sebelum mendapatkan hadiah itu, saya itu tidur terus ingat kalau waktunya service motor. Akhirnya ke bengkel Dony’s Motor Tingkir untuk service. Lalu ikut undian Yamalube Sobek Label, pas waktu itu juga dapat sepeda motor,” kata Dwi saat penyerahan hadiah di Bengkel Resmi Yamaha Dony’s Motor Tingkir, Kota Salatiga, Kamis (16/1/2025).

Uniknya, Dwi juga merupakan pelanggan setia dari bengkel Donny’s Motor. Dirinya selalu menservis motor Vega tahun 2006 miliknya di bengkel tersebut. Meskipun sudah 18 tahun motor miliknya masih dalam kondisi bagus dan nyaman untuk kendarai.

“Sudah 18 tahun pakai Vega dan Alhamdulillah masih nyaman. Sejak dulu jarang rusak, karena sering diservis di bengkel resmi,” ungkap Dwi.

Diakuinya, motor Yamaha Gear itu nantinya akan diberikan kepada anaknya. Dirinya mengaku masih suka mengendarai motor Vega tuanya yang telah belasan tahun menemani dirinya mengabdi sebagai guru.

“Ini juga jadi kado setelah masa pensiun. Alhamdulillah bisa dapat dan saya tidak menyangka,” ujarnya.

Baca Juga: Yamalube Turbo Matic Resmi Meluncur, Spesifikasi Tinggi untuk Proteksi dan Performa Mesin Maksimal

Sementara itu, Koordinator sparepart Yamaha Jateng & DIY, Angga Imam menyebut selama periode program konsumen bisa mendapatkan hadiah berupa 10 Unit Motor Yamaha, 5 Unit Playstation V, 10 Unit Iphone 15, dan ratusan juta uang digital.

“Untuk Jateng ada satu yang mendapatkan hadiah utama berupa sepeda motor,” katanya.

Dikatakan, cara untuk mendapatkan undian dari program Yamalube Sobek Lebel, cukup melakukan sobek label Oli Yamalube dan scan barcode yang ada di baliknya. Selain memberikan hadiah bagi konsumen, kata Angga, program ini juga sebagai bentuk komitmen bahwa oli produksi Yamalube asli.

“Jadi untuk mengetahui keaslian oli bisa dicek juga menggunakan barcode yang ada di label. Kalau palsu pasti barcode sudah terdeteksi,” jelasnya.

Sebagai informasi, Oli Yamalube bisa didapatkan di Bengkel Resmi Yamaha dan toko. Pastikan selalu melakukan sobek label dan scan barcode yang ada di balik labelnya untuk memastikan keaslian Oli Yamalube.

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.