2 Kecelakaan Terjadi di Jalur Solo – Tawangmangu

Dua peristiwa kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan Solo - Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jumat (22/10/2021) sore.

2 Kecelakaan Terjadi di Jalur Solo – Tawangmangu Bus menabrak tiang listrik di jalur Solo - Tawangmangu, Jumat (21/10/2021). (Istimewa)

Semarangpos.com, KARANGANYAR– Dua peristiwa kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Solo-Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jumat (22/10/2021) sore. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang berselang 1 jam tersebut.

Kecelakaan lalu linta pertama terjadi di Dusun Keprabon, Desa/Kecamatan Karangpandan. Sebuah bus mengalami rem blong sehingga menabrak sebuah tiang listrik di sisi kiri jalan.

Bus berpelat nomor B 7208 BGA yang hanya berisi para awak itu tengah melaju dari arah Tawangmangu menuju Solo. Sesampai di lokasi sekitar pukul 14.00 WIB, kendaraan yang disopiri Wahyu Yudha Perwira, warga Sidoarjo, Jawa Timur itu mengalami rem blong.

Baca juga: Waduh! Jembatan Tiba-tiba Ambrol, Warga Kebumen Hanyut

Akibatnya, Wahyu tak dapat menguasai laju kendaraan sehingga bus menabrak sebuah tiang listrik yang berada di sisi jalan. “Bus itu hanya berisi awak bus. Tidak ada korban jiwa. Bus juga masih bisa melanjutkan perjalanan,” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Karanganyar Ipda Sukarno Yudho mewakili Kasatlantas AKP Sarwoko.

Akibat kecelakaan itu, semua awak selamat. Bus hanya mengalami kerusakan ringan di bagian depan.

Sementara itu, satu jam kemudian atau sekitar pukul 15.00 WIB terjadi kecelakaan di jalur yang sama. Tepatnya di Dusun Popongan, Desa Gerdu, Kelurahan/Kecamatan Karanganyar, sebuah pikap AD 8040 EF menabrak sebuah pohon di tepi jalan.

Baca juga: Brak! Motor Tabrak Mobil di Sragen, 2 Luka-luka

Kecelakaan Tawangmangu

Mobil pikap ringsek bagian depan setelah menabrak pohon di tepi jalan jalur Solo – Tawangmangu, Jumat (21/10/2021). (Istimewa)

Pikap tersebut dikemudikan Suwarto, warga Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar. Pikap membawa seorang penumpang, Kastini dengan alamat yang sama.

Informasi menyebutkan, mobil tengah melaju dari arah Tawangmangu ke arah Solo. Sesampai di lokasi, sopir kehilangan kendali kemudian menabrak pohon. Diperkirakan benturan cukup keras sehingga mobil mengalami kerusakan cukup berat.

Akibat kejadian tersebut, kedua orang di dalam mobil mengalami luka. Mereka kemudian dibawa ke Rumah Sakit Karima Utama Kartasura, Sukoharjo.

 

 

 

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.