Peroleh Investasi Rp617 M, Semarang Siap Jadi Pelopor 5G

Pemkot Semarang bekerja sama dengan KSO BPS-Moratelindo dalam pemasangan infrastruktur komunikasi dan teknologi 5G.

Peroleh Investasi Rp617 M, Semarang Siap Jadi Pelopor 5G Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, menandatangani perjanjian kerja sama dengan BPS-Moratelindo terkait pemasangan kabel fiber optik dengan sistem ducting dan pembangunan menara Microcell pole bersama di Balai Kota Semarang, Jumat (31/1/2020). (Semarangpos.com-Imam Yuda S.)

Semarangpos.com, SEMARANG — Kota Semarang bakal menjadi kota pelopor teknologi telekomunikasi berbasis 5G di Indonesia. Hal itu menyusul akan dipasangnya kabel fiber optik di sepanjang ruas jalan protokol Kota Semarang dengan sistem ducting dan pembangunan menara Microcell pole bersama.

Pemasangan kabel fiber optik ini akan menelan biaya sebesar Rp617 miliar. Dana sebesar itu akan ditanggung pihak kontraktor yakni PT Mora Telematika Indonesia (Moratelindo) dan PT Bhumi Pandanaran Sejahtera (BPS).

Kepala KSO BPS-Moratelindo, Resi Y. Bramani, mengatakan dengan pemasangan kabel optik dengan sistem ducting sekaligus pembagunan menara Microcell pole bersama itu akan semakin mempermudah layanan komunikasi di Kota Semarang.

Golkar & Nasdem Dukung Hendi di Pilwalkot Semarang

“Dengan pemasangan kabel optic ini tentunya akan memberikan manfaat bagi warga Kota Semarang. Jaringan komunikasi jadi lebih mudah. Operator telekomunikasi juga lebih mudah mengena ke tiap wilayah. Dan bagusnya lagi, kerja sama ini tidak membebani APBD, justru bisa meningkatkan PAD [pendapatan asli daerah] Kota Semarang,” ujar Resi saat memberikan sambutan pada acara penandatanganan kerja sama antara KSO BPS-Moratelindo dengan Pemkot Semarang di Balai Kota Semarang, Jumat (31/1/2020).

Resi menambahkan adanya jaringan fiber optik di sepanjang ruas jalan Kota Semarang ini juga akan mempermudah warga dalam mendapat akses teknologi telekomunikasi 5G. Hal itu tak terlepas dari banyaknya kabel optik yang terpasang.

“Tentunya ini sejalan dengan visi dan misi Kota Semarang sebagai smart city. Salah satu indikator smart city adalah kemudahan dalam mengakses teknologi dan informasi,” terang Resi.

Begini Cara Ikutan Semarang Night Carnival 2020

Sementara itu, Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, berharap dengan kerja sama tersebut akan membuat Kota Semarang menjadi lebih tertata dan rapi.

“Selama ini kan banyak operator telekomunikasi yang memasang kabelnya di tiang-tiang. Kalau warna-warni akan mempercantik kota, tapi enggak, semuanya hitam. Jadi terkesan semrawut,” ujar Hendi.

“Dengan adanya kerja sama ini, kabel fiber optik jadi lebih tertata dan rapi karena diletakkan di dalam tanah.”

Pemkot Semarang Resmikan Pusat Kuliner Depok, Selanjutnya 2 Lagiā€¦

Wali Kota yang akrab disapa Hendi ini pun bertekad pemasangan kabel optik telekomunikasi ini bisa dijalankan secepatnya. Ia akan segera mengeluarkan peraturan wali kota (Perwali) untuk mempermudah pihak KSO BPS-Moratelindo dalam menyelesaikan pekerjaannya.

“Kan investasi dari mereka. Jadi kita tidak keluarkan biaya. Kita hanya butuh mengeluarkan Perwali untuk mengetahui titik-titik mana yang akan ditanam kabel optik. Dalam satu-dua bulan ini Perwali akan kita buat, sehingga tahun ini sudah selesai dikerjakan,” terang Hendi.

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.