Begini Serunya Latihan PSIS Semarang di Masa Pandemi…

PSIS Semarang mulai menggelar latihan untuk kali pertama pada masa pandemi Covid-19 sebagai persiapan menghadapi lanjutan Liga 1.

Begini Serunya Latihan PSIS Semarang di Masa Pandemi… Pemain PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto (kiri) dan Septian David (tengah), menjalani latihan di Stadion Kebondalem, Kendal, Jumat (28/8/2020). (Semarangpos.com-MO PSIS Semarang)

Semarangpos.com, SEMARANG – Setelah sempat berhenti sekian lama akibat pandemi Covid-19, PSIS Semarang akhirnya kembali menggelar latihan.

Latihan perdana di masa pandemi Covid-19 itu digelar PSIS Semarang di Stadion Kebondalem, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (28/8/2020) sore,

Nampak seluruh penggawa PSIS Semarang yang telah menjalani pemeriksaan Covid-19 melalui tes usap, Rabu (26/8/2020) hadir.

Long Weekend, Konsumsi Bahan Bakar Pesawat di Jateng Capai 62 Kl per Hari

Meski demikian, manajemen PSIS Semarang tetap menerapkan protokol kesehatan cukup ketat seperti pengukuran suhu tubuh, kadar oksigen pemain, hingga mewajibkan cuci tangan saat memasuki lapangan.

Saat jeda untuk minum, para pemain juga diwajibkan untuk membasuh tangannya menggunakan hand sanitizer.

Bukan Latihan Berat

Latihan yang digelar sebagai persiapan menghadapi kompetisi lanjutan Liga 1 itu pun berlangsung cukup serius. Meskipun pelatih Dragan Djukanovic belum memberikan program latihan yang berat.

Dragan mengaku latihan perdana ini difokuskan pada pengembalian kondisi fisik pemain setelah libur lima bulan.

Keluarga di Sukoharjo Dibantai, Begini Posisi 4 Jasad…

“Kami adaptasi dulu selama tiga sampai empat hari. Setelah itu, latihan normal lagi mulai awal September,” ujar Dragan.

Sementara itu, penyerang PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto, menyambut baik latihan perdana itu. Pria asal Kendal itu menyatakan jika dirinya dan rekan-rekannya sudah rindu dengan atmosfer latihan dan pertandingan setelah berhenti cukup lama akibat pandemi Covid-19.

“Sebagai pemain tentu senang sudah latihan lagi. Harapannya semua berlangsung lancer sampai kompetisi. Semoga semua pemain dan ofisial PSIS dalam keadaan sehat hingga kompetisi bergulir,” ujarnya.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.