Tes SKD CPNS & PPPK Salatiga Digelar Senin Ini, 1.954 Pendaftar Siap Bersaing

Tes atau seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS dan PPPK 2021 Kota Salatiga akan mulai digelar hari Senin (20/9/2021) di Gedung Setda Kota Salatiga.

Tes SKD CPNS & PPPK Salatiga Digelar Senin Ini, 1.954 Pendaftar Siap Bersaing Panitia SKD CPNS dan PPPK Kota Salatiga menggelar simulasi di kompleks Gedung Setda Pemkot Salatiga, Minggu (19/9/2021). (Semarangpos.com-Humas Pemkot Salatiga)

Semarangpos.com, SALATIGA – Pelaksanaan tes atau seleksi kompetensi dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) non guru tahun 2021 Kota Salatiga mulai digelar Senin-Sabtu (20-25/9/2021).

Tes yang akan digelar di Gedung Setda Kota Salatiga itu akan diikuti sekitar 1.954 peserta yang terdiri dari 1.721 peserta seleksi CPNS dan 233 peserta seleksi PPPK.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Salatiga, Muthoin, menyebutkan ribuan peserta itu akan memperebutkan 235 formasi yang terdiri dari 171 formasi CPNS dan 64 formasi untuk PPPK.

Baca juga: PDGI Catat Ada 40 Dokter Gigi di Semarang Terpapar Covid-19 Selama Pandemi

Muthoin pun meminta kepada peserta untuk memperhatikan informasi yang sudah dikirim melalui email maupun tertera di media massa. Peserta juga diminta untuk menjaga kesehatan, mengikuti protokol kesehatan, serta mematuhi aturan-aturan yang ada selama pelaksanaan tes SKD.

“Itu yang menjadi kunci dan harus diperhatikan peserta. Panitia akan bersikap tegas. Ketika peserta tidak bisa menunjukkan hal-hal tersebut, maka tidak akan mendapatkan kesempatan mengikuti seleksi ini,” jelas Muthoin, Minggu (19/9/2021).

Muthoin mengatakan seleksi CPNS dan PPPK nanti juga akan diawali dengan penyambutan peserta oleh Wali Kota Salatiga, Yuliyanto, dan jajaran Forkopimda Kota Salatiga.

Sebelum menggelar tes, panitia juga telah menggelar simulasi pelaksanaan. Simulasi itu dimaksudkan untuk memastikan kesiapan panitia dalam menghadapi ribuan peserta.

Nantinya peserta yang akan mengikuti seleksi akan dibagi dalam beberapa sesi guna menghindari adanya kerumunan massa.

Baca juga: Ini Jadwal Lengkap SKD CPNS & PPPK di Jateng

Peserta yang akan menjalani tes juga akan diminta melakukan pengecekan suhu sebelum memasuki ruangan tes yang sudah ditentukan di lantai keempat Gedung Setda Pemkot Salatiga.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.