2 Korban Tenggelam Perahu Terbalik di Waduk Kedungombo Belum Ditemukan, 1 di Antaranya Bayi 1,5 Tahun
Tim SAR gabungan mengaku mengalami kendala dalam melakukan pencarian korban tenggelam di Waduk Kedungombo Boyolali, Jawa Tengah (Jateng).

Semarangpos.com, BOYOLALI – Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap korban tenggelam dari perahu wisata yang terbalik di Waduk Kedungombo, Boylali. Hingga Minggu (16/5/2021), masih ada dua korban dari sembilan korban yang tenggelam yang belum ditemukan.
Kepala Basarnas Kantor SAR Semarang, Nur Yahya, menyebut dua korban yang belum ditemukan itu yakni Niken Safitri, 8, asal Grobogan dan Jalal, bayi berusia 1,5 tahun asal Boyolali.
“Tim SAR gabungan masih berjibaku mencari dua korban yang masih hilang, yakni Niken Safitri, 8, asal Grobogan, dan Jalal, balita 1,5 tahun dari Boyolali,” ujar Nur Yahya, dalam keterangan resmi yang diterima Semarangpos.com, Minggu (16/5/2021).
Baca juga: Ganjar Ancam Cabut Izin Wisata Kedungombo
Nur Yahya mengatakan pencarian tim SAR gabungan saat ini difokuskan dengan menyelam di sekitar tempat kejadian. Dalam melakukan pencarian, tim penyelam sedikit mengalami kendala karena air waduk yang keruh.
“Kondisi didasar waduk keruh, visibility [jarak pandang] nol. Tidak terlihat, sehingga menjadi kendala tim penyelamat. Saat ini kedalaman Waduk Kedungombo sekitar 30 meter, cuaca cerah, semoga tim SAR gabungan diberi kemudahan dalam melakukan pencarian,” jelas Yahya.
Kejadian tragis tenggelamnya perahu wisata di Waduk Kedungombo, Kemusu, Boyolali, itu terjadi Sabtu (15/5/2021) siang. Perahu terbalik dan tenggelam setelah mengangkut 20 penumpang.
Sebelum tenggelam, penumpang melakukan swafoto di Haluan perahu. Kondisi itu pun membuat perahu tidak seimbang dan akhirnya terbalik.
Dari 20 penumpang yang berada di atas perahu, 11 orang di antaranya mampu diselamatkan. Sementara 9 orang lainnya tenggelam.
Baca juga: Mudik Dilarang, Objek Wisata Jateng Tetap Buka
Setelah dilakukan pencarian oleh tim SAR gabungan, 6 dari 9 orang yang tenggelam berhasil ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Sabtu sore.
Sedangkan satu orang lainnya ditemukan Minggu pagi, dalam kondisi juga sudah tak bernyawa.
KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya
Baca Juga
- Tragis! Main Hujan-hujanan, Balita Semarang Hanyut di Saluran Air
- Lomba Renang Berujung Maut di Embung Bapangan Jepara
- Hilang 6 Hari, Pemuda di Jepara Ditemukan di Dalam Sumur
- Jabatan Kepala Basarnas Semarang Beralih, Heru Suhartanto Gantikan Nur Yahya
- Jaring Tersangkut, Nelayan di Jepara Tersapu Ombak
- Asyik Mancing di Break Water Logending, Tiga Pemancing Tersapu Ombak
- Terseret Ombak di Pantai Sodong, Siswi SD Cilacap Ditemukan di Pantai Srandil
0 Komentar
Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.