Kades di Banjarnegara Ini Viral Gegara Tubuhnya Penuh Tato

Kaepala Desa atau Kades di Banjarnegara, Jawa Tengah, Welas Yuni Nugroho, viral karena hampir seluruh tubuhnya dipenuhi rajah atau tato.

Kades di Banjarnegara Ini Viral Gegara Tubuhnya Penuh Tato Kades Banjarnegara. (Solopos.com-Detik.com)

Semarangpos.com, BANJARNEGARA — Kepala Desa atau Kades Purwasaba, Kecamatan Mandiraja, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah (Jateng), Welas Yuni Nugroho, mendadak viral. Ia menjadi pusat perbincangan karena tubuhnya yang dipenuhi rajah atau tato.

Penampilannya yang nyentrik ini pun mengundang perbincangan. Maklum, selama ini tak ada sosok aparatur desa, terutama kades yang tubuhnya dipenuhi tato.

Pria yang karib disapa Hoho ini pun mengaku jika 90% tubuhnya sudah dipenuhi tato. “Sudah ada 90 persen dari tubuh saya sudah ditato. Kalau dihitung sudah 30 kali lebih menato tubuh. Yang tidak ada seperti di leher atau di wajah,” kata Hoho dikutip dari Semarangpos.com, seperti dilansir detik.com, Senin (14/9/2020).

Hore! Wallace Costa Tiba di Semarang, Siap Gabung PSIS

Tidak hanya di lengan, tato yang dimiliki bapak satu anak ini ternyata ada di sekujur tubuhnya. Mulai dari tangan, dada, punggung, paha hingga betis. Ia mengaku sudah 30 kali lebih tubuhnya ditato.

“Tato saya semuanya motifnya oriental. Ini di bagian lengan ada gambar geisha,” kata Hoho, Jumat (11/9/2020).

Tanggapan Bupati

Viralnya kades yang memiliki tato ini mendapat tanggapan dari Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono. Budhi mengingatkan agar tato bukan untuk gaya-gayaan tapi mengutamakan kinerja.

“Mestinya tato tidak usah untuk ‘nggaya’. Mau buat apa. Itu tidak perlu,” katanya.

Warning! 9 Daerah di Jateng Ini Alami Lonjakan Kasus Covid-19

Namun menurutnya, menato tubuh merupakan hak masing-masing setiap orang, termasuk kades. Hanya, mestinya tetap dibarengi dengan kinerja yang nyata.

“Saya kira tato itu hak dari masing-masing, dan mungkin pemahaman mereka itu adalah seni. Tapi mestinya harus dibarengi dengan kinerja yang bagus untuk masyarakat,” ujarnya.

Di sisi lain, kades bertato di Banjarnegara ternyata tidak hanya satu. Kades Kalilunjar, Kecamatan Banjarmangu, Banjarnegara Slamet Raharjo, menyebut jumlah kades bertato di Banjarnegara lebih dari 25 orang.

“kalau 25 orang lebih (kades yang punya tato). Hanya ada yang banyak ada juga yang sedikit, dan letaknya juga beda-beda,” kata kades yang memiliki tato di lengan tangannya itu.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

 

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.