RSUD Wongsonegoro Semarang Akui Salah Tulis Hasil Tes PCR

RSUD Wongsonegoro Semarang mengaku telah salah menyimpulkan hasil pemeriksaan atau tes PCR pada calon penumpang di Bandara YIA.

RSUD Wongsonegoro Semarang Akui Salah Tulis Hasil Tes PCR Ilustrasi laboratorium PCR. (Semarangpos.com-Humas Pemprov Jateng)

Semarangpos.com, SEMARANG – RSUD KRMT Wongsonegoro Semarang mengakui telah salah memberikan kesimpulan pada surat keterangan bebas Covid-19 milik salah seorang warga. Warga yang seharusnya dinyatakan positif melalui pemeriksaan atau tes polymerase chain reaction atau PCR, justru dinyatakan negatif.

Surat keterangan bebas Covid-19 melalui tes PCR itu sebenarnya dipergunakan sebagai syarat warga dari Semarang itu untuk melakukan perjalanan ke Balikpapan, Kalimantan Timur melalui Bandara Internasional Yogyakarta atau YIA.

Namun, warga itu batal melakukan perjalanan setelah ketahuan terinfeksi Covid-19 dalam pemeriksaan kesehatan di YIA, Jumat (10/7/2020).

Hasil Tes PCR RSUD Wongsonegoro Keliru, Calon Penumpang di Bandara YIA Gagal Terbang

Direktur RSUD Wongsonegoro Semarang, Susi Herawati, membenarkan jika pihaknya telah melakukan kesalahan. Ia mengaku kesalahan itu terletak pada penulisan kesimpulan hasil tes PCR dalam surat keterangan bebas Covid-19 tersebut.

“Benar, ada kesalahan ketik pada kesimpulan [surat keterangan bebas Covid-19]. Mohon maaf. Kami sudah jelaskan ke pasien [calon penumpang],” ujar Direktur RSUD Wongsonegoro, Susi Herawati, kepada Semarangpos.com, Sabtu (11/7/2020).

Meski demikian, Susi enggan menjelaskan panjang lebar terkait kesalahan itu. Ia hanya memastikan jika calon penumpang itu sudah ditangani sesuai prosedur.

Sebelumnya, pihak otoritas YIA dihebohkan dengan adanya calon penumpang asal Kota Semarang yang akan melakukan perjalanan ke Balikpapan.

OTG

Calon penumpang berjenis kelamin laki-laki itu dinyatakan positif Covid-19 dalam pemeriksaan oleh petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) YIA. Padahal, calon penumpang itu telah mengantongi surat kesehatan bebas Covid-19 dari RSUD Wongsonegoro.

Unik, Tes PCR di RSND Undip Semarang Gunakan Model Drive Thru

“Dalam dokumen tersebut disimpulkan bahwa calon penumpang ini negatif. Tapi, setelah dicek lebih lanjut oleh KKP tertulis positif. KKP kemudian mengkonfirmasi hasil pengecekan ini ke rumah sakit yang bersangkutan [RSUD Wongsonegoro], dan memang benar ada kesalahan penyimpulan. Harusnya positif tertulis negatif,” kata Pts General Manager YIA, Agus Pandu Purnama, dilansir dari harianjogja,com.

Setelah diketahui positif, calon penumpang itu pun dimasukkan ke ruang isolasi. Ia lalu dijemput Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY untuk dibawa pulang ke Semarang.

Pandu mengatakan selama di bandara calon penumpang itu tidak menunjukkan gejala sakit, sehingga dikategorikan orang tanpa gejala (OTG).

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.