Truk Bermuatan Pakan Ternak Tujuan Tawangmangu Terguling di Grobogan

Truk bermuatan pakan ternak mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal dan terguling di depan Kantor Dinkes Grobogan, Purwodadi, Senin (11/5.2020).

Truk Bermuatan Pakan Ternak Tujuan Tawangmangu Terguling di Grobogan Truk bermuatan pakan ternak terguling di depan Kantor Dinkes Grobogan, Jl. Gajah Mada, Purwodadi, Senin (11/5.2020). (Semarangpos.com–Arif Fajar Setiadi)

Semarangpos.com, PURWODADI — Truk bermuatan pakan ternak terguling di depan Kantor Dinkes Grobogan, Jl. Gajah Mada, Purwodadi, Senin (11/5.2020). Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan lalu lintas tunggal di ibu kota Kabupaten Grobogan tersebut.

Berdasar informasi yang didapat Semarangpos.com, truk dikemudikan Nur Sodik, 35, warga Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Truk dengan pelat nomor AD 1510 UD itu di Jl. Gajah Mada, Purwodadi, melaju dari arah barat. Truk tersebut dari arah Semarang membawa pakan ternak tujuan Tawangmangu, Karanganyar.

Sesampai depan Pasar Hortikultura Purwodadi, truk seharusnya ambil lajur kanan (selatan). Karena lajur kiri  jalan itu ditutup mulai timur jembatan Kantor Dinas Kesehatan Grobogan. Sebab mulai depan Polres Grobogan hingga Simpang Lima Purwodadi sedang ada perbaikan jalan.

Sara Wijayanto Ngaku Melihat Banyak Hantu di Rumah Angker Jogja

Supir diduga kurang memperhatikan rambu dan dalam kondisi mengantuk. Sehingga begitu sampai di lokasi kejadian pukul 13.15 WIB, truk tiba-tiba oleng. Truk yang terlanjur melaju di lajur kiri (utara) menabrak pulau jalan dan terguling.

Kejadian tersebut tidak menimbulkan kemacetan. Karena posisi truk yang terguling berada di lajur yang sebenarnya ditutup untuk kendaraan umum.

Tabrak Pulau Jalan

Kasatlantas Polres Grobogan AKP Muchammad Yogi Prawira menjelaskan peristiwa truk terguling itu disebabkan sopir mengantuk saat mengendarai kendaraannya. “Sehingga sesampainya di tempat kejadian perkara truk menabrak pulau jalan dan terguling,” kata Yogi kepada wartawan.

Yuk Intip Gereja Blenduk yang Ikut Jadi Saksi Perkembangan Semarang

Ditambahkan Yogi lajur jalan sebelah utara memang ditutup sebab ada perbaikan jalan.  Jalur itu hanya dipergunakan untuk pengguna jalan menuju ke Kantor Dinas Kesehatan Grobogan. “Saat ini truk tersebut sudah dievakuasi. Namun, belum dapat melanjutkan perjalanan karena harus melakukan perbaikan terlebih dahulu,” tutupnya.

Kanit Laka Satlantas Polres Grobogan Iptu Candra Bayu Septi mengatakan kondisi jalan di lokasi kecelakaan cukup mulus, tidak bergelombang ataupun terdapat lubang. “Saat kejadian truk berjalan dalam kecepatan sedang namun karena sopir mengantuk akhirnya menabrak pulau jalan,” imbuhnya.

Terkait kejadian itu, ia mengimbau pada pengendara agar tidak memaksakan diri jika kondisinya lelah atau mengantuk. “Mengemudi dalam kondisi mengantuk sangat membahayakan. Jangan memaksakan diri lebih baik istirahat dulu,” imbaunya.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.