Didi Kempot Dimakamkan di Ngawi Jawa Timur

Penyanyi campursari Didi Prasetyo alias Didi Kempot yang kerap dijuluki The Godfather of Brokenheart dimakamkan di tanah kelahirannya, Ngawi, Jatim.

Didi Kempot Dimakamkan di Ngawi Jawa Timur Kempoter atau warga pendukung Lord Didi menunggu di halaman depan RS Kasih Ibu, Solo, Selasa (5/5/2020). (Semarangpos.com-Nicolous Irawan)

Semarangpos.com, SOLODidi Prasetyo alias Didi Kempot meninggal dunia di RS Kasih Ibu, Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (5/5/2020) pukul 07.45 WIB. Rencananya, jenazah penyanyi campursari yang kerap disebut pendukungnya sebagai Lord Didi itu akan disemayamkan di rumah duka di Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo sebelum dimakamkan di Ngawi, Jawa Timur.

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, yang sempat menengok jenazah Didi Kempot, menjelaskan pria dengan julukan The Godfather of Brokenheart itu akan disemayamkan terlebih dulu di rumah duka, kawasan Sumber, Kota Solo Jawa Tengah. “Sekarang baru dimandikan akan dibawa ke Sumber dulu, terus langsung dibawa ke Ngawi,” ucap wali kota yang akrab disapa Rudi itu.

Rudy mengaku sangat kehilangan sosok Didi Kempot karena merasa seperjuangan. “Sangat kehilangan, bukan hanya dekat. Sama-sama di jalanannya,” ungkapnya.

Cukup Pakai Nyayur.id, Warga Salatiga Seakan Bisa Panen Sayur

Rudy dan Didi Kempot sebelumnya berkolaborasi dalam lagu Ojo Mudik demi memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tak mudik. Imbauan itu diberikan demi memutus persebaran virus corona. Video klip lagu tersebut dibuat di kediaman Rudy, 24 April 2020 lalu.

Selain menjelaskan lokasi jenazah Didi Kempot yang akan dimakamkan di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Rudy tak menjelaskan hal lain, termasuk riwayat penyakit Didi Kempot. Ia juga mengaku tak memiliki firasat apa pun sebelum Didi Kempot meninggal.

Rumah Duka Didi Kempot

Penyanyi campursari, Didi Kempot, meninggal dunia di RS Kasih Ibu Solo, Selasa (5/5/2020). Begini situasi rumah duka…

Dikirim oleh Semarangpos pada Senin, 04 Mei 2020

Mengamen di Solo

Kendati namanya kerap dikaitkan dengan Kota Solo, Didi Prasetyo atau kondang sebagai Didi Kempot lahir di Dusun Sidowayah, Desa Jenggrik, Kecamatan Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Ia juga tumbuh berkembang di wilayah yang kondang dengan monumen ikon kotanya, Tugu Gading Kartonyono, itu.

Semarang Punya Tumbasin.id Sebagai Solusi Belanja saat Social Distancing

Kalaupun Didi kerap dikaitkan dengan Solo,  mungkin karena ia memang sempat berkeliaran sebagai pengamen di Solo. Di Kota Bengawan ia berkiprah bersama Kelompok Pengamen Trotoar alias Kempot yang akhirnya menjadi embel-embel namanya. Namun sejatinya bukan Solo juga yang membuat nama Didi berkebar sebagai penyanyi. Ia justru debut sebagai penyanyi rekaman setelah melanglang buana ke Jakarta.

Yang pasti nama Didi Kempot melekat erat di kalangan warga Soloraya. Karenanya, selama pemulasaraan jenazah Didi Kempot di RS Kasih Ibu berlangsung, warga pendukung Lord Didi tampak setia menunggu di halaman ruma sakit.

Saking ramainya warga yang datang, RS Kasih Ibu Solo sampai dijaga ketat oleh polisi dan tentara. Pengamanan itu dilakukan demi mencegah kerumunan lantaran Kota Solo masih berstatus kejadian luar biasa (KLB) virus corona jenis baru pemicu Covid-19.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.