Kipas Angin Korsleting, Hotel Wiji Pati Kebakaran

Kebakaran yang diduga dipicu korsleting atau hubungan pendek arus listrik melanda Hotel Wiji, Pati, Jateng.

Kipas Angin Korsleting, Hotel Wiji Pati Kebakaran Pemadaman api di Hotel Wiji Pati, Jawa Tengah, . (Murianews-Cholis Anwar)

Semarangpos.com, PATI — Lantai ketiga Hotel Wiji di tepi jalur jalan Pati-Juwana Km. 1, RT 003/RW 001, Desa Geritan, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Jumat (14/2/2020), terbakar. Kebakaran hotel di Pati diduga dipicu korsleting atau hubungan pendek arus listrik itu membuat pengunjung dan warga gempar.

Kapolsek Pati Kota IPTU Sahlan mengatakan kejadian itu berlangaung sekitar pukul 02.06 WIB. Pada saat itu, ada tamu hotel di lantai ketiga yang hendak pindah kamar.

Perpindahan itu lantaran kipas angin di kamar hotel rusak dan korslet. Ketika pengunjun hotel itu sudah pindah kamar, kipas angin yang belum diperbaiki justru memercikkan api.

Bus Sinar Jaya Tabrak Truk di Tol Semarang-Solo, 2 MD

“Pada saat itulah kemudian menyebabkan kebakaran,” katanya sebagaimana dikutip Murianews.

Mengetahui adanya kebakaran, penjaga hotel di Pati itu pun langsung menghubungi pemadam kebakaran. Pada saat itu juga tiga unit mobil pemadam kebakaran menuju lokasi untuk melakukan pemadaman api.

Selain itu, datang juga satu unit mobil suplai air dari BPBD dan satu unit mobil water canon Polres Pati. Armada pemadam kebakaran juga diperkuat unit mobil damkar PT Garuda Food.

“Api berhasil dipadamkan pada pukul 03.45 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu,” tukas Kapolsek Sahlan.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.