Analasis Kriminalitas Salatiga, Kapolres Gandeng Akademisi UKSW

Polres Salatiga mengajak akademisi UKSW Salatiga berbagai ilmu dalam menurunkan angka kriminalitas atau tindak kejahatan di Salatiga.

Analasis Kriminalitas Salatiga, Kapolres Gandeng Akademisi UKSW Kapolres Salatiga, AKBP Rahmad Hidayat (kanan), memberikan cinderamata kepada Rektor UKSW, Neil Semuel Rupidara, di kampus UKSW, Rabu (8/7/2020). (Semarangpos.com-Humas UKSW)

Semarangpos.com, SALATIGA – Angka kejahatan atau kriminalitas di Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng) yang cukup merisaukan warga masyarakat membuat Kepolisian Resor (Polres) Salatiga atau Polres Salatiga mengandeng akademisi Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) untuk berbagi ilmu.

Hal itu disampaikan Kapolres Salatiga, AKBP Rahmad Hidayat, saat bertemu dengan Rektor UKSW, Neil Semuel Rupidara, di kampus UKSW, Rabu (8/7/2020).

“Kami memerlukan kajian-kajian dari akademisi UKSW. Anggota kami terbatas, namun di sisi lain kami perlu menganalisis situasi. Oleh karena itu, kami terbuka untuk bisa bekerja sama. Banyak hal yang bisa dikaji seperti bagaimana tren kejahatan, sosiokultural di Salatiga dan dalam hal lainnya,” ujar Rahmad dalam keterangan resmi yang diterima Semarangpos.com, Rabu.

Status Tanggap Darurat Dilepas, Kasus Covid-19 di Salatiga Tambah 5

Gayung pun bersambut. Ajakan kerja sama Polres Salatiga itu direspons positif UKSW. Neil Rupidara menyatakan siap membantu Polres Salatiga dengan dikoordinasi Pembantu Rektor V UKSW yang membidangi penelitian dan pengabdian masyarakat.

Lebih lanjut disampaikan Kapolres, UKSW sangat mewarnai Kota Salatiga dalam berbagai aspek, salah satunya ekonomi. “Ketika perekonomian bagus, keamanan masyarakat kota juga ikut terjamin,” tegasnya.

Perwali Salatiga Soal Covid Terbit, Ibu Hamil & Anak Dilarang ke Pasar

Hal lain yang menjadi fokus pembicaraan kedua belah pihak adalah tentang mengatasi kriminalitas seperti berita hoaks yang marak akhir-akhir ini di Salatiga. Kedua belah pihak sepakat untuk memerangi hoaks yang sangat merugikan masyarakat itu.

Dalam pertemuan yang berlangsung akrab ini, Rektor UKSW juga menyampaikan terima kasih atas jalinan kerja sama yang sudah terjalin dengan baik selama ini.

Proyek Tol Semarang-Demak Baru Capai 8%

Orang nomor satu di UKSW tersebut juga menyampaikan selamat bertugas kepada AKBP Rahmad Hidayat yang terhitung baru bertugas di Salatiga.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.