Begini Sidang Skripsi Online ala Mahasiswa Undip Imbas Covid-19…

Mewabahnya virus corona atau Covid-19 membuat mahasiswa Universitas Diponegoro (Undip) Semarang mengikuti sidang skripsi secara online.

Begini Sidang Skripsi Online ala Mahasiswa Undip Imbas Covid-19… Suasana sidang skripsi online di kampus Universitas Diponegoro (Undip) Semarang. (Semarangpos.com-Undip)

Semarangpos.com, SEMARANG – Pandemi virus corona atau Covid-19 yang tengah membuat pemerintah mengambil kebijakan meniadakan kegiatan belajar baik di sekolah maupun kampus. Kondisi itu pun membuat siswa maupun mahasiswa harus belajar secara online di rumah, tak terkecuali bagi yang mengikuti sidang skripsi sebagai syarat kelulusan.

Seperti yang dialami Indah Tri Cahyaningsih. Mahasiswa Fakultas Teknik (FT) Program Studi (Prodi) Teknik Elektro Universitas Diponegoro (Undip) Semarang itu harus mengikuti sidang skripsi, Jumat (20/3/2020).

Oleh karena, kegiatan kampus tengah ditiadakan menyusul ancaman pandemi Covid-19, Indah pun harus mengikuti sidang skripsi secara online atau video converence.

APD Minim, RSUD Moewardi Solo Pilih Jalur Alternatif

Dengan menggunakan aplikasi Skype, Indah pun harus mempresentasikan karya ilmiahnya di depan layar komputer yang sudah tersambung dengan dua dosen pengujinya, Dr. Abdul Syakur, ST MT, dan Drajat ST MT.

“Awalnya sempat nervous, karena khawatir saat sidang koneksinya [Internet] lemot. Soalnya, saya kan di kos. Jadi H-1 kita trial dulu untuk memastikan koneksi, suara, dan kameranya bagus,” tutur Indah kepada Semarangpos.com, Selasa (24/3/2020).

Ini Cara Udinus Cegah Covid-19 Masuk Kampus…

Sama seperti saat sidang offline, perempuan asal Bantul, Yogyakarta ini pun merasa deg-degan. Terlebih lagi, ini merupakan kali pertama ia menjalani sidang atau ujian secara online.

“Tapi setelah dijalani enggak nervous. Justru, saya rasa lebih enak. Kita jadi lebih fokus dalam melakukan presentasi. Apalagi, apa yang saya presentasikan bisa dilihat dalam satu screen, beda dengan offline yang harus melihat ke layar proyektor,” terangnya.

Tanpa sepatu

Indah pun menjalani sidang selama hamir 75 menit. Selama sidang online itu, ia pun harus berpenampilan rapi layaknya saat menjalani sidang offline, meski tidak bertatap muka langsung dengan dua dosen penguji.

“Meski di kos, saya juga harus berpenampilan rapi layaknya sidang offline. Harus pakai kemeja warna putih, rok warna hitam, dan jilbab hitam. Bedanya, saya enggak pakai sepatu,” kelakar Indah.

Antisipasi Wabah Corona, Undip Liburkan Kuliah

Dosen penguji skripsi FT Teknik Elektro Undip, Abdul Syakur, mengaku meski baru kali pertama digelar, seluruh mahasiswa yang mengikuti sidang skripsi online tidak merasa kesulitan.

“Mahasiswa justru merasa dipermudah, begitu juga dengan dosen penguji. Soal teknis, juga tidak ada kendala karena dari tim kami sudah mempersiapkan dengan baik,” terang Syakur.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Dekan FT Undip itu pun menilai kuliah daring atau online sudah layak diterapkan bagi mahasiswa. Bukan hanya saat dilanda pandemi virus corona atau Covid-19, tapi juga saat kondisi normal.

“Ini tadi kita juga sudah memulai kuliah daring. Ada beberapa mahasiswa yang mengikuti kuliah, meski sedang di kampung halaman seperti Jogja,” tuturnya.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.