Belum Ada Warga Salatiga Ngaku Ikut Ijtimak Dunia

Belum ada laporan warga Kota Salatiga yang mengikuti Ijtimak Dunia Zona Asia di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan pertengahan Maret 2020 lalu.

Belum Ada Warga Salatiga Ngaku Ikut Ijtimak Dunia Wali Kota Salatiga, Yuliyanto. (Semarangpos.com-Nadia Lutfiana Mawarni)

Semarangpos.com, SALATIGA — Wali Kota Yuliyanto mengaku belum menerima laporan terkait warga Kota Salatiga, Jawa Tengah yang mengikuti Ijtimak Dunia Zona Asia di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan pertengahan Maret lalu.

Ijtimak lazim dikaitkan dengan bertemunya posisi bulan dan matahari dalam satu garis edar. Ijtimak Dunia Zona Asia adalah tablig akbar yang dihadiri umat dari berbagai daerah, termasuk warga negara asing. Acara itu sejatinya telah ditunda tetapi peserta telanjur berkumpul dan memaksakan acara..

Yuliyanto mengaku sebelumnya juga tidak mendengar ada warganya yang berangkat ke Kabupaten Gowa untuk acara tersebut. “Pada intinya setiap warga yang baru saja datang dari luar kota kami imbau untuk melakukan isolasi mandiri selama 14 hari di rumah masing-masing,” tutur Yuliyanto, Minggu (12/4/2020).

Diterjang Puting Beliung, 2 Rumah di Kluwan Grobogan Rusak

Di lain sisi, penurunan jumlah orang tanpa gejala (OTG) terjadi di Salatiga sejak dua hari terakhir atau Sabtu (11/4/2020). OTG merupakan klasifikasi untuk orang yang berkontak erat dengan pasien positif Covid-19 namun tidak menunjukkan gejala.

Pada hari Sabtu, jumlah OTG di Salatiga 58 orang. Orang dalam pemantauan (ODP) kumulatif 91 orang dengan 33 di antara mereka selesai pemantauan.

Kemudian, pada Minggu (12/4/2020), OTG tersisa 31 orang dari jumlah kumulatif yang sama, yakni 91 orang. Itu berarti selama dua hari terjadi peningkatan OTG yang telah selesai masa pemantauan.

Polisi Tangkap Dalang Penolakan Jenazah Perawat di Semarang

Sementara itu, jika fokus pada jumlah ODP yang masih ada hingga kini, jumlahnya juga mengalami penurunan. Pada Sabtu jumlah ODP adalah 45 orang dan pada Minggu 26 orang.

ODP Sabtu & Minggu

Jumlah ODP kumulatif di dua hari tersebut masih sama, yakni 282 orang. Itu berarti ODP yang telah selesai masa pemantauan 14 hari naik 19 orang selama Sabtu hingga Minggu.

Undip Terima 2.066 Siswa dari Jalur SNMPTN 2020, Cek Namanya di Sini…

Sedangkan jumlah pasien dalam pengawasan maupun pasien terkonfirmasi positif covid-19 di Salatiga tetap. Yakni dua PDP yang sedang menunggu hasil uji laboratorium dan dua pasien positif covid-19.

Dua pasien positif tersebut masing-masing seorang dosen Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) sebagai pasien pertama dan satu orang lagi yang pernah berkontak erat dengan pasien tersebut.

Masing-masing pasien positif kini dirawat di RS Kariadi Semarang (pasien pertama) dan RSP dr. Ario Wirawan Salatiga.

Data Covid-19 Kota Salatiga

OTG 31
ODP 26
PDP 2
Positif 2

Sumber: Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.