Langgar Tugas Saat Libur, Pemain PSIS Semarang Terancam Sanksi

Manajemen PSIS Semarang mengancam menjatuhkan sanksi kepada pemain yang mengaibaikan tugas selama libur self isolation terkait covid-19.

Langgar Tugas Saat Libur, Pemain PSIS Semarang Terancam Sanksi Pemain PSIS Semarang. (Instagram—psiscofficial)

Semarangpos.com, SEMARANG — Manajemen PSIS Semarang melakukan self isolation bagi para pemainnya. Mereka akan diliburkan selama 14 hari. Namun siapa sangka, PSIS akan tetap memberi tugas selama masa libur itu dan memberikan sanksi kepada atletnya yang melanggar.

Dalam website resmi PSIS Semarang psis.co.id, Senin (23/3/2020), manajemen PSIS memberikan informasi jika tim akan diliburkan dari latihan rutin. Diliburkannya Laskar Mahesa Jenar tersebut berkaitan dengan arahan dari pihak PSSI.

Sebelumnya, PSSI mengeluarkan surat dengan nomor 1038/UDN/606/III-2020 bertajuk Arahan Ketua Umum PSSI kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB). Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menekankan penghentian sementara kompetisi Shopee Liga 1 dan Liga 2 sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan.

Covid-19 Tak Kunjung Usai, KAS Misa Paskah Online

Karena hal itu, PSIS Semarang ikut memberikan masa libur selama dua pekan guna mencegah penyebaran virus corona. Namun, pihak manajemen tetap memberikan tugas kepada para pemainnya saat masa libur tersebut.

Anak asuh Dragan Djukanovis itu nantinya akan diberi pekerjaan rumah sesuai dengan standar atlet. Mereka harus menjaga pola makan dan melakukan self isolation, dengan harapan dapat berlatih kembali dengan keadaan yang prima.

“Kami memutuskan untuk meliburkan pemain selama dua minggu kedepan, namun saat libur para pemain tetap diberi materi latihan mandiri. Selain itu, pemain juga dituntut untuk menjaga pola hidup sehat dan bersih,” tutur General Manager PSIS Wahyoe “Liluk” Winarto.

Anak Indigo Kuak Misteri Rumah Abraham Fletterman di Semarang

Liluk mengatakan pemain PSIS akan ditimbang berat badannya sebelum melakukan self isolation di rumah masing-masing. Nantinya PSIS Medical Department akan mengecek kembali berat badan para pemain saat kembali ke Semarang.

Siap Beri Sanksi

Tak main-main, Liluk dengan tegas akan memberi sanksi kepada tim Laskar Mahesa Jenar yang melanggar peraturan. “Apabila ada pemain yang melanggar, kami pasti akan beri sanksi. Kami berharap semua pemain bisa mentaati aturan tersebut demi kesehatan dan kebugaran pemain semua,” paparnya.

KIP Jateng: Gubernur Harus Terbuka Ungkap Persebaran Virus Corona

Informasi libur PSIS Semarang tersebut juga diunggah di Instagram PSIS Semarang @psiscofficial, Senin (23/3/2020). Para fans Laskar Mahesa Jenar pun langsung mendoakan lewat kolom komentar.

Seperti akun @rdh.sketch yang mendoakan agar jajaran PSIS Semarang selalu dalam keadaan sehat. “Semoga sehat selalu semua,” tulisnya seperti yang terpantau Semarangpos.com, Senin (23/3/2020).

Training at home ya min[admin], semoga semuanya diberi kesehatan, Indonesia segera pulih dari covid-19 Amin,” tambah pemilik akun @puguhraihan.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.