Peminat Unnes dari Jalur Mandiri Capai 45.010 Orang

Peminat kuliah di Universitas Negeri Semarang atau Unnes dari seleksi jalur mandiri membeludak hingga mencapai 45.010 orang.

Peminat Unnes dari Jalur Mandiri Capai 45.010 Orang Panorama akses ke pusat kampus Universitas Negeri Semarang. (Antara-Zuhdiar Laeis)

Semarangpos.com, SEMARANG — Universitas Negeri Semarang (Unnes) rupanya masih menjadi pilihan bagi para lulusan sekolah menengah atas untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang kuliah. Terbukti, meski jalur SBMPTN dan SNMPTN sudah berakhir mereka masih berharap bisa diterima kuliah di Unnes melalui jalur Seleksi Mandiri (SM).

Informasi yang diterima Semarangpos.com, hingga Rabu (19/8/2020) sore sudah ada 45.010 orang yang mendaftar SM Unnes. Padahal, Unnes hanya memberikan kuota atau jatah mahasiswa baru dari jalur mandiri sekitar 2.625 orang.

Jumlah pendaftar SM Unnes ini pun diprediksi bisa bertambah. Mengingat, pendaftaran SM Unnes 2020 baru akan ditutup 23 Agustus nanti.

Duh, Kawasan Sekitar Unnes Jadi Lokasi Transaksi Ganja

“Terima kasih saya sampaikan kepada masyarakat yang telah mempercayakan putra dan putrinya untuk mendaftar di Unnes. Sebagai perguruan tinggi negeri, Unnes akan memberikan pelayanan yang prima untuk menunjang kesuksesan mahasiswa,” ujar Rektor Unnes, Prof. Dr. Fathur Rokhman, Rabu petang.

Wakil Rektor Bidang Akademik Unnes, Prof. Dr Zaenuri, mengharapkan kepada calon peserta seleksi mandiri agar segera mendaftarkan diri sebelum berakhir masa pendaftaran.

“Saat ini telah tercatat 45.010 pendaftar dengan tiap peserta memilih dua  prodi. Dari jumlah tersebut akan diambil 2.625 orang yang diterima. Sehingga keketatan masuk Unnes sampai sore ini sekitar 1:18.   Saya mengimbau agar calon mahasiswa  yang akan mendaftar di Unnes untuk segera mendaftar dan menyelesaikan administrasi pendaftaran sebelum batas waktu berakhir,” ujar Zaenuri.

Tidak ujian

Zaenuri menambahkan masa pendaftaran untuk jalur mandiri Unnes akan berakhir 23 Agustus nanti. Setelah pendaftaran, akan dilakukan seleksi melalui portofolio nilai rapor dan prestasi.

“Tahun ini tidak dilaksanakan ujian langsung di kampus untuk mencegah persebaran Covid-19,” ujar Prof Zaenuri.

Mahasiswa Unnes Adukan Mendikbud Nadiem Makariem ke Komnas HAM, Ada Apa?

Prof Zaenuri menyampaikan dari 45.010 pendaftar sampai sore ini terdapat 3.868 yang berhasil mendaftar menggunakan KIP kuliah.

Plt. Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja sama, Dr Hendi Pratama, memberikan tips untuk calon pendaftar Seleksi Mandiri Unnes agar mempertimbangkan pilihan program studi yang memiliki peluang tinggi agar diterima pada jalur ini.

“Saat ini para pendaftar cenderung  masih banyak yang memilih prodi yang  persaingannya ketat. Saya berharap calon pendaftar mencermari keketatan masing-masing prodi,” saran Hendi.

Pengumuman hasil Seleksi Mandiri Unnes rencana diumumkan pada 29 Agustus nanti. Pengumuman bisa dilihat secara online melalui situs web http://penerimaan.unnes.ac.id.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.