Waspada! Sudah 10 Anak di Salatiga Terpapar Covid-19

Penularan virus corona atau Covid-19 di Salatiga, Jawa Tengah (Jateng) telah menyasar kelompok anak di bawah umur, terbaru ada dya remaja putri yang terpapar.

Waspada! Sudah 10 Anak di Salatiga Terpapar Covid-19 Ilustrasi keluarga lawan Covid-19. (Dok. Solopos/Freepik)

Semarangpos.com, SALATIGA – Sebanyak 10 orang anak di bawah umur telah menjadi sasaran transmisi lokal Covid-19 atau virus corona di Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng). Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Salatiga, Siti Zuraidah, saat menyampaikan data terbaru kasus Covid-19.

Zuraidah menyebutkan per Selasa (16/6/2020) ada tambahan 13 kasus positif Covid-19 di Kota Salatiga. Dari 13 orang yang dinyatakan positif itu, dua di antaranya anak di bawah umur atau remaja putri berusia 15 tahun dan 11 tahun.

“Penularan ke anak sudah banyak. Salatiga kasusnya sudah 10 anak. Tertular dari mana? Dari masyarakat. Salatiga sudah transmisi lokal, tertular dari masyarakat yang kita tidak tahu,” ujar Zuraidah.

Duh, Sehari Ada Tambahan 13 Pasien Positif Covid-19 di Salatiga

Lebih lanjut, Zuraidah mengatakan saat ini banyak masyarakat di Salatiga yang terlena dengan penerapan new normal. Kondisi ini membuat mereka lupa bahaya penularan virus corona atau Covid-19.

Zuraidah pun meminta masyarakat untuk tetap menerapkan protokol perlindungan dan pencegahan Covid-19. Protokol itu antara lain menerapkan jaga jarak atau physical distancing, menghindari kerumunan, menggunakan masker, dan kerap mencuci tangan dengan sabun serta air yang mengalir.

Kelompok rentan

Selain itu, Zuraidah juga berpesan masyarakat untuk memberikan perlindungan terhadap kelompok rentan seperti anak-anak dan orang lanjut usia (lansia) di Salatiga dari ancaman Covid-19.

Duh, Bayi Umur 2 Tahun di Salatiga Positif Covid-19

“Untuk yang punya bayi atau balita, jangan dibawa ke mana-mana kalau tidak penting. Jangan dibawa ke pasar, atau tempat kerumunan. Anak-anak juga jangan dibiarkan bermain tanpa pelindung diri. Kita enggak bisa menyalahkan siapa pun. Virus ini sudah ada di antara kita, karena transmisinya lokal,” tutur Zuraidah.

Sementara itu, dengan tambahan 13 pasien, total hingga kini jumlah kasus positif Covid-19 di Salatiga mencapai 64 kasus. Dari jumlah sebanyak itu, 37 pasien masih dirawat, dan 27 orang dinyatakan sembuh.

Sedangkan jumlah orang dalam pengawasan (ODP) tersisa 62 orang, pasien dalam pengawasan (PDP) tiga orang, dan orang tanpa gejala (OTG) 118 orang.

“Untuk PDP hari ini ada yang meninggal dunia, namun hasil swab belum diketahui,” ungkap Zuraidah.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.