Mulai Senin Ini, Pasar Pagi Salatiga di Jl. Jenderal Sudirman

Pemkot Salatiga menata ulang kawasan pasar pagi yang semula di halaman Pasar Raya I dipindah di sepanjang badan jalan Jl. Jenderal Sudirman.

Mulai Senin Ini, Pasar Pagi Salatiga di Jl. Jenderal Sudirman Sekretaris Daerah (Sekda) Salatiga, Fakruroji (tengah), meninjau kawasan Jl. Jenderal Sudirman, Minggu (26/4/2020). (Semarangpos.com-Humas Setda Salatiga)

Semarangpos.com, SALATIGA — Pemerintah Kota (Pemkot) Salatiga menata ulang kawasan pasar pagi mulai Senin (27/4/2020) ini. Jika sebelumnya pedagang pasar pagi berjualan di halaman Pasar Raya I, ratusan pedagang mulai Senin ini akan dipindah di sepanjang badan jalan Jl. Jenderal Sudirman.

Pedagang berjualan mulai dari perempatan Jl. Pemotongan hingga pertigaan Jl. Sukowati. Dengan demikian Jl. Jendral Sudirman akan ditutup dari Tugu Bundaran Jam hingga ke Jl. Sukowati, selama pasar pagi berlangsung.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokom dan Kompim) Sekretariat Daerah Salatiga, Rahadi Widya Prasetya, menjelaskan selama dipindah ke Jl. Jenderal Sudirman, pasar pagi akan berlangsung mulai pukul 01.00 WIB dini hari hingga pukul 06.30 WIB. Dengan demikian, selama waktu tersebut kendaraan yang akan melewati Jl. Jendral Sudirman bakal dialihkan melewati Jl. Buksuling.

Keseruan Pelusuran Gedung Tua Semarang oleh Gadis Indigo pada Malam Hari

Walakin, kendaraan yang kendaraan yang akan menuju ke pasar pagi bisa melintas di Jl. Jenderal Sudirman hingga depan Pasar Raya II. Kantong parkir sudah disiapkan di depan kawasan tersebut dan di beberapa jalan kecil yang berdekatan dengan pasar pagi.

Kontrol Pembatasan

Rahadi menambahkan selama ini kawasan pasar pagi menjadi salah satu kendala penerapan pembatasan fisik maupun pembatasan sosial. Area pasar yang sempit tetap membuat ratusan pedagang berdesakan dan tidak mengatur jarak. Diharapkan dengan diperpanjangnya kawasan pasar pagi, pembatasan itu bisa makin terkontrol.

“Penataan pasar ini sebelumnya sudah dibahas bersama wali kota Salatiga dalam rapat koordinasi Jumat [24/4/2020] lalu, dengan menempati kawasan yang lebih luas, diharapkan pembatasan itu bisa berjalan,” tutur Rahadi, Minggu (26/4/2020) sore. Pasar pagi di Jl. Jenderal Sudirman akan diawasi oleh Satpol PP.

Tak Bisa Rayakan Dugderan 2020, Ini Cara Disbudpar Semarang Obati Rindu

Sementara itu beredar kabar di media perpesanan Whatsapp bahwa Kota Salatiga akan memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSSB) mulai Senin (27/4/2020) atau bersamaan dengan penataan ulang kawasan pasar pagi.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Salatiga, Fakruroji, menyampaikan kabar itu tidak benar. Dia mengatakan saat ini masih dilakukan kajian mendalam terkait kemungkinan pemberlakuan PSSB.

“Terkait dengan isu PSBB, saat ini Kota Salatiga belum memberlakukan PSBB. Pemberlakuan PSBB perlu kajian yang mendalam dan tahapan yang harus dipenuhi, serta harus mendapatkan izin dari pemerintah pusat,” pungkas Sekda.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Tinggalkan Komentar

Anda harus logged in untuk kirim komentar.